Bahan Membuat Tom Yam Campur (Udang, bakso ikan, sayuran, dan tahu)
- 5 lembar sawi putih, potong-potong.
- 1 buah wortel, potong-potong.
- 1 buah kentang, potong dadu.
- 1 buah tahu, potong dadu.
- 9 biji bakso ikan.
- 15 ekor udang, pisahkan kepala jangan dibuang dan kupas kulitnya.
- 4 sdm kecap ikan.
- 2 sdm air jeruk nipis/cuka.
- 2 sdm saus tomat.
- secukupnya gula, garam, penyedap rasa.
- 600 ml air.
- Bumbu Cemplung:.
- 2 siung bawang putih, cincang kasar.
- 5 buah cabai rawit, iris serong.
- 2 lembar daun jeruk.
- 5 cm lengkuas, iris serong.
- 1 batang sereh, memarkan.
- Bumbu Halus:.
- 1 buah cabai merah besar.
- 5 buah cabai rawit.
Langkah Memasak Tom Yam Campur (Udang, bakso ikan, sayuran, dan tahu)
- Siapkan semua bahan..
- Sangrai kepala udang sekitar 1-2 menit/ sampai berubah warna, kemudian tambahkan air dan tunggu hingga mendidih. Apabila sudah mendidih matikan api dan saring kepala udang..
- Siapkan wajan lainnya, lalu tumis bumbu halus sampai matang. Setelah itu tuang bumbu kedalam air kaldu tadi dan tambahkan daun jeruk, lengkuas, bawang putih, cabai rawit serta sereh, masak hingga mendidih. Jika sudah saring diwadah lainnya(panci)..
- Masukkan wortel, kentang, kecap ikan, cuka, gula, garam, serta penyedap rasa pada panci yang berisi kuah tadi, masak hingga wortel dan kentang empuk. Jika sudah tambahkan sawi putih, tahu dan saus tomat, masak hingga sawi agak layu. Setelah itu masukkan bakso ikan dan udang, masak sebentar. Jika sudah mendidih matikan api dan sajikan..
Get Latest Recipe : HOME