Menu ayam woku ini dimasak dalam belanga atau panci. Jika ingin berkuah, tambahkan saja sedikit santan. Ayam woku belanga ini bisa kamu sajikan untuk keluarga saat makan malam atau makan siang.
Bahan Membuat Ayam Woku Belanga
- 1/2 kg ayam.
- 1 kotak tahu putih (tambahan dari saya).
- 2 genggam kemangi.
- 2 lembar daun pandan.
- 1 lembar daun kunyit (saya skip krn ngga punya).
- 2 batang serai, 1 digeprek, 1 lagi ikut diulek nanti.
- 8 lembar daun jeruk.
- 3 cm kunyit.
- 4 butir kemiri.
- 3 cabe merah besar.
- 7 buah cabe rawit.
- 2 cm jahe.
- 1 buah tomat, potong2.
- 1 batang daun bawang, dirajang.
- 3 siung bawang putih.
- 5 siung bawang merah.
- secukupnya minyak untuk menumis.
- secukupnya air.
- sesuai selera gula dan garam.
Langkah Memasak Ayam Woku Belanga
- Cuci bersih semua bahan. Kalo ngga suka amisnya ayam, bisa direndam dulu sama air jeruk nipis+garam baru dicuci bersih.
- Ulek bumbu2 : bawang merah, bawang putih, kemiri, serai, kunyit, jahe, cabe merah besar (cabe rawit dan tomat boleh dihaluskan juga, tapi saya cukup dicemplungin aja).
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun pandan, serai, dan daun jeruk sampai bener2 harum dan matang.
- Masukkan air, beri gula garam, kalo biasa pake kaldu bubuk boleh ditambah, tes rasa.
- Kalo air sudah mendidih masukkan ayam dan tahu. Masak sampai ayam benar2 matang.
- Kalo ayam sudah matang, sebelum diangkat masukkan potongan tomat, daun bawang dan daun kemangi.
- Sajikan 😋😋😋.
Resep Ayam Woku Pedas Maknyus: Khas Manado. Woku is spice type origin from Manado (North Sulawesi). There are two types of woku. Woku belanga and woku daun (leaf). Belanga means pot or clay pot.
Get Latest Recipe : HOME