Bahan Membuat Bubur Oats Gurih (diet)
- Bubur Oats.
- 30 gr oats.
- 2 siung bawang merah.
- 1 siung bawang putih.
- 1 lembar daun salam.
- 1 buah cabai rawit merah (optional).
- 5 lembar daun pakcoy.
- 1/4 sdm garam.
- secukupnya Air.
- Nugget.
- 66 gr nugget cheesy lover.
Langkah Memasak Bubur Oats Gurih (diet)
- Cuci bersih bawang merah, bawang putih, pakcoy, dan cabai lalu iris bahan bahan tersebut. Iris pakcoynya tipis seperti digambar yah.
- Tumis irisan bawang merah, bawang putih, dan cabai tanpa minyak hingga wangi.
- Masukan air kira kira 250 mL ke wajan lalu aduk aduk. Kemudian masukan oats dan daun salam kemudian aduk lagi.
- Masak dengan waktu 30 menit atau hingga bubur mengental, aduk sesekali agar bubur tidak gosong dibagian bawahnya.
- Kemudian masukan garam lalu aduk. Setelah itu masukan pakcoy. Aduk bentar (kurleb semenit) dan matikan kompor agar pakcoy tidak kehilangan nutrisinya.
- Panggang nugget di oven dengan suhu 150 derajat selama 15 menit.
- Tuang bubur ke mangkok dan tata nugget diatasnya, nyammmm selamat makan gengs!.
Get Latest Recipe : HOME