Bahan Membuat 06.Setup Pisang Kepok
- 8 pisang kepok, iris serong.
- 4 bulatan gula jawa/aren.
- 2 sdm gula pasir.
- 1/2 sdt garam.
- 5 butir cengkih.
- 1 batang kayu manis.
- 2 ruas jahe (boleh skip).
- 2 lembar daun pandan, simpulkan.
Langkah Memasak 06.Setup Pisang Kepok
- Siapkan semua bahan setup pisang.
- Kemudian siapkan panci, masukkan air kurang lebih 750 ml, tambahkan gula jawa/aren, gula pasir, garam, kayu manis, cengkih, jahe dan daun pandan, rebus hingga mendidih, tes rasa jika dirasa kurang bisa ditambahkan bahan-bahan nya sesuai selera.
- Setelah mendidih, masukkan pisang kepok, rebus sampai pisang kepok matang dan kuah agak menyusut, jangan sampai terlalu lunak ya, asal matang dan empuk saja, setup pisang kepok lebih enak jika pisang nya agak kenyal dan empuk, tapi sesuai selera ya mau sampai lunak boleh..
- Jika dirasa sudah cukup tingkat kematangan dan kuah menyusut sesuai selera, matikan api dan sajikan hangat-hangat utk buka puasa atau cemilan bersama keluarga tercinta 🥰🤗.
Get Latest Recipe : HOME