Bahan Membuat Roti Unyil
- 130 gram terigu protein tinggi (cakra).
- 2 gram ragi instan.
- 30 gram gulpas.
- 1 butir kuning telur.
- 60-70 ml susu cair (jangan tuang smua sesuaikan kebutuhan).
- 2 gram garam meja (bisa di skip).
- Isian : (potongan sosis, potongan keju, meises, parutan keju).
- Olesan : susu cair, susu evaporated, mentega.
Langkah Memasak Roti Unyil
- Campur dalam wadah bersih (terigu, gulpas,ragi,kuning telur, garam) aduk rata.
- Tuang dengan susu cair sedikit demi sedikit.. uleni hingga 1/2 kalis.
- Masukkan mentega, uleni kembali hingga betul2 kalis elastis.
- Timbang adonan sy kurleb 15 gram (sesuai selera aja klo mau lebih mini bisa 10 gram an) kemudian bulatkan msg2 adonan.
- Bentuk2 sesuai selera ya.. bisa diisi dg isian sesuai selera. Ini ada bbrp contoh bentuk2 nya..
- Pipihkan adonan, isi dg isian dan bentuk2 sesuai selera. Ini bentuk yg spt keong.
- Olesi loyang dg margarin tipis2 tata adonan yg sdh dibentuk2.. beri jarak ya. Diamkan 60 - 90 menit..
- Panaskan oven dahulu dan Sebelum masuk oven.. olesi dg susu cair kemudian olesi dg susu evaporated... beri taburan misal yg isian manis bisa di tabur meises.. yg isian gurih bisa ditabur dg oregano atau parutan keju. Oven kurleb 20 an menit sesuaikan dg kondisi oven msg2. Setelah matang kecoklatan segera keluarkan dr oven.. oles roti dg mentega dlm keadaan msh panas2..
Get Latest Recipe : HOME