Bahan Membuat Ayam Goreng Mentega ala Chinese food
- Bahan marinate ayam.
- 1 ekor ayam potong 8 bagian.
- 1 siung bawang putih digeprek.
- 1 ruas jari jahe dicincang kasar.
- 2 sdt garam.
- 2 buah jeruk nipis atau lemon.
- 100 ml minyak goreng untuk menggoreng ayam.
- Bumbu ayam goreng mentega.
- 2 sdm minyak goreng.
- 3 sdm margarin.
- 1 siung bawang putih cincang kasar.
- 8 sdm kecap manis.
- 5 sdm kecap inggris.
- 1 sdt garam.
- 1 sdt gula.
- 1 sdt merica.
- 4 lembar daun jeruk.
- 2 buah jeruk limo belah dua.
- 2 buah cabai merah besar iris miring.
- 50 ml air matang.
- 1 buah bawang bombay iris panjang.
- 2 buah daun bawang.
Langkah Memasak Ayam Goreng Mentega ala Chinese food
- Marinate ayam terlebih dahulu selama 15 menit lalu goreng ayam sampai matang dan kering.
- Panaskan minyak, masukkan margarine, bawang putih, kecap manis, kecap inggris, garam, gula, merica, daun jeruk, jeruk limo, irisan cabai merah, aduk-aduk lalu perlahan masukkan air matang.
- Masukkan irisan bawang bombay, aduk hingga setengah layu, masukkan ayam goreng yg sudah matang, kemudian masukkan daun bawang, aduk hingga rata. Ayam goreng mentega siap dihidangkan. Selamat mencoba :).
Get Latest Recipe : HOME