Bahan Membuat Prol Tape Kelapa Muda Wijen
- 400 gram tape singkong.
- 2 butir telur.
- 65 ml santan instan.
- 5 sdm gula pasir.
- 7 sdm munjung tepung terigu.
- 1 sachet SKM putih.
- 5 sdm minyak goreng.
- 1/4 sdt vanili bubuk.
- 1 sachet chocolatos.
- Bahan topping:.
- 4 sdm kelapa muda.
- Wijen.
- 1 buah kuning telur, untuk olesan.
Langkah Memasak Prol Tape Kelapa Muda Wijen
- Siapkan bahan-bahan..
- Lumatkan tape dengan garpu dan buang sumbunya..
- Siapkan wadah. Campurkan telur dan gula pasir. Aduk dengan whisk sampai gula larut..
- Masukkan tape. Aduk rata. Tambahkan santan dan SKM. Aduk kembali. Terakhir masukkan terigu dan vanili. Aduk rata..
- Tambahkan minyak goreng, aduk rata. Masukkan kelapa muda. Aduk kembali..
- Ambil 1/2 bagian adonan. Tambahkan chocolatos bubuk. Aduk rata..
- Siapkan loyang yang sudah disemir mentega dan dialasi kertas roti dan disemir mentega lagi. Tuangkan adonan coklat, ratakan. Kemudian adonan putih, ratakan. Tambahkan kelapa muda sebagai topping..
- Oven selama 20 menit. Keluarkan dari oven, olesi dengan kuning telur dan taburi dengan wijen. Oven kembali selama 40 menit dengan api sedang (saya pakai oven tangkring). Tes tusuk..
- Siap dan sajikan..
Get Latest Recipe : HOME