Bahan Membuat Onde-onde Ketawa Mini
- 250 gr terigu.
- 50 gr maizena.
- 100 gr gula halus.
- 15 gr susu bubuk (-+ 1 sdm munjung).
- 1/2 sdt baking powder double acting.
- 1/2 sdt soda kue.
- 1 butir telur.
- 45 gr margarin.
- Kurleb 3-5 sdm air, gunakan secukupnya hingga adonan kalis.
- Air, untuk mencelup adonan yang sudah berbentuk bulatan kecil.
- Wijen, untuk membalut adonan (adonan berbentuk bulatan kecil).
Langkah Memasak Onde-onde Ketawa Mini
- Campur semua bahan menjadi satu. Uleni hingga kalis (adonan halus, menyatu, tidak lengket di tangan & mudah dibentuk)..
- Bentuk bulatan-bulatan kecil hingga adonan habis..
- Celupkan bulatan kecil satu per satu ke dalam air, lalu langsung gulingkan di wijen, baluri dengan wijen hingga rata di semua permukaan..
- Goreng dalam minyak yang agak banyak & sudah panas tapi dengan api yang kecil agar matang hingga ke dalam. Jangan masukkan terlalu banyak onde ke dalam wajan karena nanti akan mengembang. Goreng hingga matang/agak kecoklatan. Terima kasih..
Get Latest Recipe : HOME