Bahan Membuat Tim Ikan Kerapu
- 2 ekor ikan kerapu tikus (1,5kg).
- Bumbu - bumbu :.
- Bumbu Marinasi Ikan ;.
- 5 buah lemon cui.
- 1 sdm garam.
- Bumbu Kukus Ikan;.
- 2 siung bawang putih dihaluskan.
- 1 sdt merica bubuk.
- 1/4 sdt garam.
- 5 batang daun bawang potong-potong 10cm.
- 5 cm jahe iris tipis.
- Bumbu Siraman ;.
- 2 cm jahe cincang.
- 3 siung bawang putih cincang.
- 3 sdm winyak wijen untuk numis.
- 3 sdm minyak goreng biasa untuk numis.
- Bumbu Kuah ;.
- 500 ml air mineral.
- 3 sdm kecap ikan.
- 4 sdm kecap asin.
- 1 sdm saos tiram.
- 1 sdm minyak wijen.
- 1 sdm kaldu bubuk ayam.
- Garnish ;.
- 2 batang daun bawang iris korek api.
- 3 cm jahe iris korek api.
- secukupnya Daun ketumbar/cilantro.
Langkah Memasak Tim Ikan Kerapu
- Bersihkan ikan dari sisik, sirip, angsang dan isi perutnya, cuci bersih dengan air mengalir. Setelah bersih ikan marinasi 10 menit dilumuri dengan jeruk cui dan garam. Setelah 10 menit cuci kembali bersih dengan air mengalir..
- Siapkan loyang kukusan, letakkan potongan daun bawang dan irisan jahe diloyang, lalu letakkan ikan diatasnya yang mana sebelumnya ikan dibaluri bawang putih yang telah dihaluskan serta ditaburi merica. Tambahkan potongan daun bawang dan irisan jahe diatasnya. Masukin juga potongan daun bawang dan irisan jahe kedalam perut ikan. Kukus ikan 30 menit, klw ikannya kecil cukup kukus 15 menit saja..
- Sambil menunggu kukusan ikan matang, siapkan kuahnya, didihkan air mineral, masukkan bumbunya dan koreksi rasa..
- Sambil menunggu kuah mendidih dan kukusan ikan matang, buat bumbu siraman, panaskan wajan, masukkan minyak goreng biasa dan wijen, tumis cincang jahe dan bawang putih. Angkat kukusan ikan, BUANG KUAH YANG ADA DALAM KUKUSAN IKAN SAMPAI KERING. Setelah itu taburi garnishnya diatas ikan, lalu siram dengan bumbu siraman (goreng bawang putih, jahe ditumis dengan minyak) diatas ikan dan siram lagi dengan bumbu kuah yang panas..
- Tim ikan kerapu siap disajikan dalam keadaan panas..
Get Latest Recipe : HOME